Google adsense haram atau halal
Google adsense haram atau halal-Seperti yang kita tahu,Google adsense adalah program periklanan dari Google. Banyak orang yang sukses hanya dengan menjadi publisher adsense. Dikarenakan bayarannya yang relatif besar untuk gajian yang perbulan,bagi para mastah tentunya. Tetapi akhir-akhir ini saya mendapatkan pengalaman yang bisa membuat saya posting seperti ini. Ini merupakan pengalaman yang sangat mengejutkan dan belum pernah terfikirkan oleh saya sebagai pemain adsense. Apakah itu?ada teman saya yang mengatakan google adsense itu haram. Secara tidak angsung saya merasa tersinggung,tapi saya mencoba berfikir bijak. Mungkin dia belum pernah mengenal apa itu Google adsense dan mungkin baginya blog hanya sekedar untuk berbagi saja atau bahkan dia pernah mengalami penipuan di dunia internet. Jadi haram atau tidaknya google adsense ,mari kita simak.
Setelah saya mendapat pertanyaan tersebut saya secara tegas bilang tidak haram,tapi karena saya juga islam dan saya juga tidak ingin makan uang haram jadi saya coba cari diinternet dengan kata kunci "google adsense menurut hukum islam"dan saya menemukan bacaan kurang lebih seperti dibawah ini.
Tulisan ini tentang pengetahuan yang menerangkan bahwa seseorang yang menyebarkan keburukan itu dosa.
Sebagaimana
Allah Ta’ala berfirman,
وَتَعَاوَنُوا عَلَى الْبِرِّ وَالتَّقْوَى وَلَا تَعَاوَنُوا عَلَى
الْإِثْمِ وَالْعُدْوَانِ وَاتَّقُوا اللَّهَ إِنَّ اللَّهَ شَدِيدُ الْعِقَابِ
“Dan tolong-menolonglah kamu
dalam (mengerjakan) kebajikan dan takwa, dan jangan tolong-menolong dalam
berbuat dosa dan pelanggaran” (QS. Al Maidah: 2). Memasang
iklan yang bermasalah termasuk tolong menolong dalam berbuat dosa.
Juga Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,
مَنْ دَعَا إِلَى هُدًى كَانَ لَهُ مِنَ الأَجْرِ مِثْلُ أُجُورِ
مَنْ تَبِعَهُ لاَ يَنْقُصُ ذَلِكَ مِنْ أُجُورِهِمْ شَيْئًا وَمَنْ دَعَا إِلَى
ضَلاَلَةٍ كَانَ عَلَيْهِ مِنَ الإِثْمِ مِثْلُ آثَامِ مَنْ تَبِعَهُ لاَ يَنْقُصُ
ذَلِكَ مِنْ آثَامِهِمْ شَيْئًا
“Barangsiapa yang mengajak pada
petunjuk (kebaikan), maka ia akan mendapatkan pahala sebagaimana pahala orang
yang mengikuti ajakannya dan tidak mengurangi pahala mereka sedikit pun juga.
Sebaliknya, barangsiapa yang mengajak pada kesesatan, maka ia akan mendapatkan
dosa sebagaimana dosa orang yang mengikutinya dan tidak mengurangi dosa mereka
sedikit pun juga. ” (HR.
Muslim). Memasang iklan yang haram dari sisi syari’at berarti termasuk menyebar
kesesatan. Maka khawatirlah terkenanya dosa seperti ini.
. Lalu bagaimana dengan adsense,disitu dikatakan,google adsense itu merupakan sama saja program periklanan yang secara tidak langsung sama saja menyebarkan/memberi informasi kepada orang lain yang tadinya belum tahu menjadi tahu. Dikatakan haram jika,iklan yang ditayangkan disitus anda mengandung nilai dan norma yang melanggar seperti judi,pornografi,pembunuhan dan hal yang berbau negatif lainnya. Dikatakan halal ketika iklan yang tampil disitus anda mengandung sesuatu yang bermanfaatseperti pembelajaran dan hal positif lainnya.Terlebih untuk yang membutuhkan pekerjaan itu tidak mengapa kata ustad tersebut.
Dan sepertinya pihak Google Indonesia telah mempertimbangkan jauh-jauh hari atas kebijakannya tidak boleh menampilkan hal-hal yang berbau negatif. Oleh karena itu dalam kebijakan google sangat ketat,dan saya rasakebijakan google itu sangat tepat untuk tidak menampilkan iklan yang berbau negatif.
Itu dia teman-teman artikel singkat dari saya,dan bagi yang belum mengenal google adsense ataupun mendapatkan dolar dari blog,jangan langsung memfonis haram. Kerena untuk membangun blog sampai mempunyai trafik tinggi itu sangat sulit apalagi mendapatkan dolar dari adsense itu lebih sulit. Mendaftarkannya saja harus mengalami penolakan berkali-kali dan setiap malam harus tidur larut untuk membuat artikel no copas demi meningkatkan trafik. Mendapat dolar dari adsense tidak mudah seperti yang anda bayangkan,ditinggal tidur dapat uang,tidak sama sekali. Butuh kerja keras dan konsisten.
Hargailah pekerjaan orang lain,karena belum tentu pekerjaan anda lebih baik. Dan hargai mereka yang bernasib ta sebaik anda yang bisa sekolah hingga perguruan tinggi,hingga tidak sulit untuk mencari pekerjaan. Semoga bermanfaat untuk teman-temanku.
ya di usahakan yang positive aja, ga mungkin di situs pengetahuan yang berbau positive memasang iklan dewasa. blog saya berbasis edukasi, iklannya pun ygsimple tapi tidak 17++
ReplyDeleteBener sekali gan dan google pun udah melarang adanya yang berbau negatif.kalupun terpaksa ada kita blok aja iklannya gan
Deletesetahuku ada 2 hal yang membuat sesuatu halal dan haram :niat dan cara. jadi 2 hal tersebut memang harus bener dari awal. satu aja melenceng udah salah. nice post gan.
ReplyDeleteBner sekali gan. Begitulah kira2.yang penting niat baik..saja .mkasih gan telah mampir
Deletemantab gan
ReplyDeletekunbal + follback bang-gas.blogspot.com
Mkasih gan....telah mampir
DeleteInsya Allah halal mas, asalkan kita bisa mengontrol iklan yang tampil sesuai dgn aturan Islam.
ReplyDeletesumber: http://pengusahamuslim.com/google-adsense-ditinjau-dari-hukum-islam/
Kalau blh sharing mas. Cara utk mengontrol iklan yang mudah, kita bisa memanfaatkan fitur "pusat peninjauan iklan" di GA. Di fitur tsb, kita bisa melihat semua iklan yang tampil di web/blog kita.
caranya pilih "izin iklan" ---> "iklan (pusat peninjauan iklan)". lalu klik tombol "filter" disudut kanan atas. kemudian masukkan kata kunci pencarian iklan yang sekiranya "haram" misal: forex, bank, trading, sex, dating, dll.
setelah iklan yang sekiranya "haram" sdh muncul. kita bisa klik "cekal" iklan tersebut satu-persatu.
note: jgn lsg klik iklan yang tampil, krn bisa ke-itung klik sama google, cukup arahkan cursor ke iklan yang tampil, lalu klik tombol "cekal".
Amin mas,iya si mas . Memang menurut saya semua pekerjaan memang ada haramnya jika tidak bisa mengontrolnya. seperti halnya dagang jika mengurangi hak pelanggan juga haram.
DeleteSebelumnya terima kasih atas kritik dan sarannya serta kedatangannya.
Yang bilang adsense mengandung konten porno dan judi berarti dia g ngerti apa itu adsense. Trus bilang adsense haram... Iklan yg jelek dgn sepenuh hati google sdh menyediakan mana iklan yg kita mau dan yg g mau...
ReplyDeleteMaaf saya juga muslim taat dan jg hidup dr sedikit adsense... SUKSES
Terima kasih atas kunjungannya. Menurut saya juga bgtu mas, google adsense itu memang iklan yang muncul sesuai dengan kebijakan negara. untuk indonesia yang mayoritas islam ya iklannya menyesuaikan. Dan sering ane lihat-lihat iklan yang ada di berbgai blog khususnya adsense semuanya memang bisa dikatakan halal, karena kebanyakan iklan adalah iklan bran yang ada di telvisi. Terima kasih atas waktunya mas.semoga sukses dengan cara halal Amin
DeleteBismillahirrohmanirrohim, saya juga Insya Allah setuju jika Google AdSense itu halal mas. Dan yang sebenarnya perlu kita tinjau dan pertimbangkan saat ini untuk mengontrol iklan apa saja yang muncul sehingga tidak menjadi dosa bagi kita sendiri.
ReplyDeleteSungguh hal yang bahaya jika kita mengiklankan iklan yang tidak dengan syariat Islam dan penghasilan kita akan dipertanggungjawabkan kelak.
Semoga dan Insya Allah Publisher AdSense di Indonesia mendapat penghasilan ini dengan halal. Aamiin :)
Benar sekali mas, pekerjaan apa saja tentunya dapat halal dan haram tergantung controlnya. Jika suatu pekerjaan baik namun korupsi sama saja tidak halal. Dan benar kata mas setiap penghasilan akan dipertanggung jawabkan, oleh karena itu jangan lupa sedekah ketika gajian untuk kita semua. Sukses selalu teman, Amin. Terima kasih atas kunjunganya.
DeleteKlo aplikasi pay per install seperti aplikasi whaff di android gmna tu?
ReplyDeleteKalau whaff itukan modelnya cpd, ya intinya marketing-marketing juga sama seperti blogger atau you touber. Yang pada dasarnya memasarkan iklan namun berbeda caranya. Intinya harus tahu dulu iklan apa yang hendak kita sebarkan bermanfaat atau tidak. Kalau tidak ya tinggalkan kalau bermanfaat teruskan
Deletesama-sama sahabat sudut pandang semoga bermanfaat, ya kita cari risky yang halal-halal saja untuk kehidupan yang lebih baik. Terima kasih telah mampir ya
ReplyDeletekalau iklannya menampilkan aurat bagaimana?
ReplyDeleteatau hanya sekedar rambut wanita.
bagaimana cara memfilter iklan ratusan ribu advertiser?
itu kan ada dipengaturan mbak, itu masuk ke adsense.com kemudian pilih menu izinkan dan blokir samping menu iklan saya. tapi mbak selama artikel mbak baik insyaallah ya yang akan tayang iklan baik mbak. Hindari artikel dengan kata-kata yang kasar dan mempunyai arti lain. gunakan bahasa baku saja. Semua bisnis halal akan menjadi haram kalau mengelolanya tidak bisa. jadi terus belajar dan belajar jangan lupa sedekah sedikit-sedikit. Semoga membantu, adsense cara kerjanya persis dengan iklan di TV kok, blog kita itu ibarat televisi. Konten baik insyaallah yang tampil baik pula
Delete