Pengalaman dalam meningkatkan pengunjung blog

Pengalaman dalam meningkatkan pengunjung blog 

Pengalaman dalam meningkatkan pengunjung blog-Blog yang ramai, banyak yang mengakses, banyak yang melihat, banyak yang berkunjung. Itu pasti keinginan sebagian besar blogger, termasuk saya :). Bukan hal mudah untuk membuat blog menjadi ramai, tetapi juga tidak sulit untuk mewujudkan blog yang ramai. Terinspirasi dari tulisan sederhana saya dulu yang posting di sini, ternyata hari ini setelah 3 tahun kembali saya temukan. Ternyata lumayan banyak yang membaca dan berkomentar.

Sebenarnya ini ceritanya mau memindahkan postingan, tapi buka dengan cara copy paste langsung melainkan dengan cara menulis kembali. Bisa ditiru juga, kalau mau memindahkan postingan jangan copy paste, dikhawatirkan bisa menjadikan duplikat post. Baiklah, kita buka kembali rahasia untuk membuat blog ramai pengunjung itu:

Posting dengan Rutin dan Original
Ini penting, jika blog kita lama tidak pernah kita update, ya tentu saja Mr google akan menurunkan posisi kita, dan juga pembaca akan bosan, mencari yang baru. Walau tidak sering tetapi haruslah rutin, misal 4 kali sebulan. pastikan juga yang kita posting adalah tulisan yang original, bukan copy paste.

Perhatikan Link yang Masuk dan yang Keluar
Usahakan lebih banyak link yang menuju blog kita, tetapi kita juga harus memasang link keluar, ke blog atau website lain. Mungkin perbandingannya 3 link yang menuju blog kita dan 2 Link yang kita pasang keluar. Link masuk bisa kita peroleh dengan blog walking, meningalkan jejak, dan berkomentar di blog orang lain. Link yang kita pasang yang biasanya sebagai blogroll atau menautkan di postingan, usahakan ke blog-blog yang mempunyai page rank yang tinggi.

Optimalkan Blog dengan SEO
Kita harus mengoptimalkan blog kita, artinya yang bekerja agar blog banyak dikunjungi orang adalah blog kita sendiri. Contoh-contoh yang bisa kita lakukan untuk mengoptimalkan blog kita adalah, menganti judul blog dengan judul postingan, menambahkan meta tag, mendaftarkan blog kita ke goole, dan sebagainya.

Manfaatkan Sosial Media yang Lain
Selain tergantung dari search engine, di zaman yang sekarang ini kita juga harus mampu memanfaatkan sosial media yang lain untuk menyebarkan link postingan terbaru. Sosial media atau situs jejaring sosial itu yang populer saat itu, semisal twitter, facebook, google+ dan lain-lain. Sosial media atau situs bookmarking untuk berbagi link menarik, kalau di Indonesia semisal Ureport-nya Vivanews atau Lintas Berita.

Itulah rahasia membuat blog yang ramai dikunjungi, sehingga bukan menjadi rahasia lagi. Blog adalah media dan tentunya saja blog milik kita bisa seperti sebuah merk atau brand. Jadi bangunlah brand itu dengan baik, sehingga banyak pelanggan, banyak pembaca sehingga menjadi ramai.


Baca juga : 

"Ngeblog itu dari hati, kalau riset keyword ya pakai feeling aja cukup"

Subscribe to receive free email updates:

19 Responses to "Pengalaman dalam meningkatkan pengunjung blog"

  1. Silahturahmi nih mas..betul pendapat mas..hehe..tapi kebanyakan sekarang para blogger banyak yang malas untuk berkunjung ke blog² sahabat padahal itu adalah salah satu tujuan agar blog tetap bisa nongkrong bagus di Serp..hheee

    ReplyDelete
    Replies
    1. Ya mas blogwalking membuat blog saling bertukar pengunjung dan akhirnya ya terkenal bareng hehe

      Delete
  2. Memang iya sih postingan entah berapa tahun yang lalu bisa rame setelah hampir setahun hahahaha. Perlu tingkatkan SEO juga nih biar makin banyak yg berkunjung

    ReplyDelete
    Replies
    1. Ya karena seo mengikuti setelah umur blog atau domain semakin lama

      Delete
  3. I like it mengispirasi bnget sob salam admin majalahpenacom

    ReplyDelete
  4. Hadir gan,,
    Saya senada dengan apa yg dikatakan agan, mendatangkan visitor memang ga gampang bagi pemula seperti saya dan ga suka bagi yg sudah senior seperti anda,,permasalahannya cukup klasik yaitu salah kaprah dalam optimasi seo baik off page maupun on page alih alih ingin meramaikan blog woalaaah blog malah sepi bagai kuburan.

    Tambahan buat tulisan ini :
    Dengan menjadi penulis yang dapat memuaskan pengunjung mungkin itu juga bisa jadi poin penting mempertahankan pengunjung untuk mondar mandir ke blog kita.

    Terakhir soal guest blogging di vivalog, wuih itu sangat keren pengalaman saya setelah berhasil guest blogging di vivalog trafic lsg meroket, tp butuh skill yang mumpuni supaya artikel kita bisa nangkring di vivalog.

    Salam
    BLOG MAS USMAN

    ReplyDelete
    Replies
    1. Makasih mas.. wah wah pernah guest blog ya. Edyan. Penglaman yang menarik semoga bermanfaatdan dapat dijadikan contoh oleh teman-teman blogger. Salam blogger

      Delete
  5. Ralat:gak susah bagi yg sudah senior... bukan ga suka....sori sambil nyetir nih hehe

    ReplyDelete
  6. Ini tulisan dari blogger tamu gan? wah jadi pengin nitip tulisan disini hhehehe

    ReplyDelete
    Replies
    1. Heheh ya mas...silahkan yang penting jangan copas aja nulisnya usahakn yang asli biar jafi motivasi bnyak orang pak. Terima kasih atas kunjungannya.

      Delete
  7. Tentu dengan artikel dan topik yang sesuai dan banyak dicari, kalau hanya curhatan mungkin akan rame disaat gabung di komunitas saja

    ReplyDelete
    Replies
    1. emmm iya si, kalau masalah topik saya rasa topik musiman menjadi trik utma untuk menaikan pengunjung blog seperti berita si

      Delete
  8. kalau saya suka share ke facebook, google+, twitter, dan linkedin gan jadi blog baru saya kebanjiran pengunjung hehe. oh ya. blogwalking juga bermanfaat tapi kadang bikin kesel juga kalau komentarnya gak nyambung apalagi cuma naruh link doang

    ReplyDelete
    Replies
    1. heheh ya mas blogwalking bagus , tapi ya gitu kadang-kadang komentarnya cuma mantab gan, nice post apalah haha bikin pengen hapus aja itu komentar hehe

      Delete
  9. Blog itu benar2 seperti Mayat Hidup yaa... hahahh
    kunjungi ya Mayat Hidup Chakly https://chaklyraflesia.blogspot.com

    ReplyDelete

- Mohon komentar sesuai isi artikel teman :-)

- Terima kasih atas kunjungannya :-)

- jika ada yang ingin ditanyakan atau saran bisa mengirimnya ke contact form.